Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Bhabinkamtibmas Desa Paroto dan Desa Tetewatu, AIPTU Sahiruddin, menghadiri kegiatan keagamaan yang dilaksanakan di Masjid Salamatudaraini Dusun Calawe, Desa Tetewatu, Kecamatan Lilirilau, Kabupaten Soppeng, pada Rabu malam, 21 Januari 2026, pukul 20.00 WITA.
Kegiatan tersebut diawali dengan shalat Isya berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan tausiah Isra Mi’raj yang dibawakan oleh Ustad Sabran Jufri Al Bugisy, S.H. Kegiatan berlangsung dengan penuh khidmat dan mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat.
Peringatan Isra Mi’raj ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Soppeng HAERUDDIN TAHANG, S.E. Camat Lilirilau bersama istri, Kapolsek Lilirilau bersama Ketua Ranting Bhayangkari, Danramil bersama istri, Kepala Desa Tetewatu, Kepala Desa Abbanuange, Penyuluh KUA Kecamatan Lilirilau, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Majelis Taklim dari beberapa desa di Kecamatan Lilirilau, serta masyarakat Desa Tetewatu.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan tersebut merupakan wujud sinergitas Polri dengan masyarakat serta upaya menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui pendekatan keagamaan dan sosial.
Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K. menyampaikan bahwa keterlibatan personel Polri dalam kegiatan keagamaan di tengah masyarakat sangat penting sebagai bentuk pelayanan dan kedekatan Polri dengan warga.
“Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan keagamaan seperti peringatan Isra Mi’raj merupakan bagian dari upaya Polri untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat, sekaligus menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolres Soppeng.
Kapolres juga mengapresiasi peran aktif masyarakat dan seluruh unsur terkait yang telah bersama-sama menjaga suasana kegiatan tetap tertib dan lancar. Selama kegiatan berlangsung, situasi aman, tertib, dan kondusif, serta hingga saat ini kondisi Kamtibmas di Desa Tetewatu terpantau aman dan terkendali.


Komentar0